Otomotips.com – Setiap alat berat sudah pasti memiliki spesifikasi dan fungsinya masing-masing yang bisa membantu pekerjaan manusia. Begitu juga fungsi alat berat motor grader bisa membantu pekerjaan konstruksi dengan efektif efisien.
Motor grader menjadi salah satu alat berat yang sering digunakan untuk meratakan jalan. Alat berat yang satu ini memiliki pisau berukuran panjang yang berperan dalam proses meratakan jalan.
Mau tahu lebih jelas mengenai fungsi alat berat motor grader? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Mengenal Sejarah Motor Grader
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai fungsinya, Anda perlu mengetahui secara singkat mengenai Motor Grader ini.
Dari segi namanya, Anda bisa mengenali kata grade yang berarti kemiringan atau permukaan. Sehingga alat ini dibuat khusus untuk pekerjaan membuat kemiringan permukaan tanah secara mekanis.
Menurut sejarahnya, motor grader awalnya merupakan alat berat yang menggunakan sumber tenaga manusia dan hewan pekerja. Berkat perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan maka lahirlah Grader yang lebih modern.
Tepatnya tahun 1920, Grader pertama ditemukan oleh Russel Grader Manufacturing Company atau Russel Hi-Way Patrol. Pada grader yang pertama ini dilengkapi blade perata yang biasanya digunakan pada traktor biasa.
Selanjutnya Perusahaan Caterpillar mengakuisisi Russel Grader Manufacturing Companya pada 1928 yang akhirnya mengintegrasikan mesin traktor dan perata menjadi sebuah alat berat.
Akhirnya kombinasi dari crawler dan traktor tersebut menghasilkan produk grader otomatis beroda ban pertama pada 1931 dengan nama Caterpillar Auto Patrol.
Fungsi Alat Berat Motor Grader
Dalam pekerjaan berat di bidang kontruksi seperti pengerukan kasar tanah pasti membutuhkan alat berat. Alat berat motor grader sendiri berfungsi untuk menyelesaikan perataan tahap akhir agar lebih halus.
Bahkan untuk mencapai tingkat presisi yang tinggi, Anda bisa mengatur kembali sudut, kemiringan dan tinggi blade-nya.
Umumnya, motor grader sering digunakan dalam konstruksi dan pemeliharaan jalan tanah dan jalan kerikil. Seperti halnya ketika membangun jalan beraspal, motor grader bisa digunakan untuk menyiapkan alas datar lebar untuk finishing permukaan jalan.
Fungsi lain dari grader juga bisa untuk memasangkan bantalan pondasi tanah atau kerikil untuk perataan sebelum bangunan besar.
Selanjutnya bisa menghasilkan permukaan miring untuk drainase atau keamanan saluran air. Bahkan di beberapa negara menggunakan motor grader untuk membuat parit drainase dengan penampang berbentuk V dangkal di kedua sisi jalan raya.
Dengan demikian motor grader bisa meratakan permukaan tanah yang akan Anda bangun menjadi sebuah drainase, pondasi atau keperluan beberapa proyek lainnya.
Jenis Alat Berat Motor Grader
Ada tiga jenis motor grader yang perlu Anda ketahui sebagaimana penjelasan di bawah ini, di antaranya:
Straight motor grader
Jenis yang pertama ini bernama straight motor grader yang memiliki bentuk sederhana. Kerangka depan dan belakangnya menjadi satu, sayangnya jenis straight motor grader tidak begitu luwes dalam bergerak.
Anda perlu menyediakan ruang yang besar untuk bisa bergerak, hindari penggunaan di area kerja yang lebih sempit.
Articulated motor grader
Sedikit berbeda dengan jenis straight grader, kerangka depan bagian roda-roda dari articulated motor grader bisa digerakkan. Pergerakkannya begitu luwes dan mudah digunakan karena bagian depan dan belakangnya terpisah.
Crab type motor grader
Menariknya, jenis crab motor grader bisa menggerakkan roda bagian belakang ke kiri dan kanan. Mirip dengan articulated motor grader, bedanya gerakan yang dihasilkan lebih bervariasi karena bagian belakangnya bisa bergerak.
Komponen Alat Berat Motor Grader
Agar fungsi alat berat motor grader bisa maksimal, tentunya perlu didukung oleh komponen yang lengkap. Apa saja komponen dari motor grader itu?
Blade
Yang pertama ada komponen blade yang berfungsi sebagai pemotong atau perata tanah yang akan diratakan oleh grader. Bisa dibilang, blade merupakan peralatan utama dari sebuah motor grader.
Blade itu juga bisa menentukan besar kecilnya kapasitas pekerjaan yang bisa dilakukan oleh grader. Semakin besar ukuran blade maka semakin besar grader yang akan digunakan.
Grader dengan kapasitas yang lebih besar bisa melakukan grading terhadap tanah lebih luas dan lebih cepat. Perlu Anda ingat, perataan yang baik tidak ditentukan oleh besarnya blade, melainkan oleh kecepatan, kemampuan operator dan kondisi peralatannya.
Scarfier
Scarfier merupakan komponen dari grader yang fungsinya mirip seperti ripper. Hanya saja posisinya berada di depan blade dan ripper berada di belakang grader.
Scarfier juga bisa berfungsi sebagai pengembur material di depan blade yang bertujuan untuk mempermudah kerja blade dalam meratakan material.
Ripper
Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, ripper terletak di bagian belakang grader. Grader yang memiliki ripper biasanya beoperasi pada kondisi tanah yang keras.
Umumnya sebuah grader memiliki salah satu dari kedua komponen itu (scarfier atau ripper). Namun ketika tanahnya sangat keras, kedua komponen tersebut jadi dipasangkan agar menghasilkan pekerjaan yang baik.
Circle
Circle adalah komponen yang sama pentingnya karena berfungsi sebagai pengatur dan perputaran blade sesuai kebutuhan dalam sebuah pekerjaan. Untuk menggerakkan blade diatur oleh motor hidrolik di mana tenaganya itu dialirkan melalui lever yang ada di kabin operator.
Circle memiliki peran penting ketika mengatur gerakan blade ketika melakukan pekerjaan perataan. Ketika circle tersebut rusak, blade hanya bisa bergerak satu arah dan pekerjaan menjadi tidak sempurna.
Moldboard
Moldboard adalah komponen penggeser blade ke kanan dan kiri sesuai kontrol dari operator melalui mekanisme kontrol hidrolik. Moldboard juga berperan dalam mempertahankan kestabilan gerak blade ketika melakukan pekerjaan.
Untuk menjalankan pekerjaannya tersebut, Moldboard memiliki dua buah silinder double action single rod di sisi kanan dan kiri. Lalu ada juga single tilt cylinder sebagai pengatur blade bergerak ke atas dan bawah.
Kabin
Sebagaimana alat berat lainnya, fungsi alat berat motor grader semakin optimal berkat adanya kabin tempat operator menjalankan tuas-tuas dan sistem kendali. Kabin mendapatkan perhatian khusus dalam upaya menciptakan kenyamanan operator.
Operator yang nyaman bisa berpengaruh terhadap produktivitas kerja, apalagi jika pekerjaannya menuntut hasil yang baik.
Push plate
Selanjutnya ada komponen push plate yang berguna untuk menumbangkan pohon atau mendorong alat lain ketika terjebak dalam sebuah lumpur. Push plate juga berperan sebagai pemberat atau counterweight yang menjaga agar roda depan tidak terangkat ketika melakukan pekerjaan ripping.
Cara Kerja Motor Grader
Setelah mengetahui fungsi alat berat motor grader dan komponennya, Anda juga perlu mengetahui cara kerja alat yang satu ini. Pada dasarnya sederhana saja, alat tersebut bergerak maju dan mundur hingga tanah benar-benar rata sesuai keinginan.
Blade akan diturunkan ketika motor grader bergerak maju dan pisau akan terangkat ketika gradear bergerak mundur. Blade berada di antara hidrolik yang bekerja memutar dan mengangkat hingga pekerjaan selesai, begitu seterusnya.
Itulah ulasan lengkap mengenai motor grader, fungsi alat berat motor grader beserta komponennya. Setiap alat berat tentunya memiliki fungsi yang khas dalam membantu pekerjaan manusia atau proyek pembangunan.