Cek 10 Mobil Irit BBM 2023 yang Bisa Anda Pilih, Hemat!

Cek 10 Mobil Irit BBM 2023 yang Bisa Anda Pertimbangkan, Hemat!

Otomotips.com – Mobil memang sangat dibutuhkan untuk berbagai keperluan. Selain untuk bekerja, mobil juga bisa digunakan untuk liburan bersama keluarga. Namun, Anda harus tetap memperhatikan pengeluaran BBM dari mobil tersebut. Pastikan Anda membeli mobil yang irit BBM.

Mengingat harga BBM dari tahun ke tahun selalu saja ada perubahan kenaikan harga. Maka dari itu, Anda harus pintar dalam memilih mobil yang akan Anda beli.

Jangan sampai terkecoh dengan harga yang murah. Biasanya mobil dengan harga murah ini relatif banyak menghabiskan BBM. Jadi, untuk meminimalisir hal tersebut ada baiknya Anda memilih mobil dengan harga standar namun irit BBM.

Daftar 10 Mobil Irit BBM 2023

Pada tahun ini, banyak sekali merek mobil yang memberikan penawaran mobil irit BBM. Diantaranya sebagai berikut :

Wuling Confero

Wuling Confero adalah salah satu mobil yang memiliki tipe minivan. Tempat duduknya berjumlah 8 kursi. Sehingga, membuat Anda leluasa jika hendak berlibur bersama keluarga.

Hal yang menarik dari Wuling Confero yaitu selain tempat duduk yang banyak, mobil ini juga irit BBM.

Anda hanya perlu menghabiskan 1 liter untuk jarak tempuh 25,4 km. Sedangkan untuk kapasitas tangkinya mencapai 42 liter.

Selain itu, mobil Wuling Confero juga memiliki kapasitas mesin 1485 cc. Untuk harganya cukup standar. Yaitu sekitar 172,8 juta saja.

Renault Duster

Renault Duster adalah salah satu mobil legendaris. Mobil ini juga bisa dijadikan untuk offroad. Tak hanya itu mobil ini berada di kelas SUV.

Keunggulan dari mobil Renault Duster ini tidak boleh diragukan. Mobil yang memiliki tenaga mesin sekitar 1500 cc ini menjadi rekomendasi untuk Anda beli.

Tak hanya itu, mobil ini juga termasuk ke dalam mobil irit BBM. Untuk jarak tempuh 24 km Anda hanya perlu menghabiskan 1 liter saja. Sedangkan untuk kisaran harganya mulai dari 200 jutaan saja.

BMW 320d

Mungkin Anda bertanya-tanya mengenai list yang ketiga ini. Memang, mobil sedan terkenal dengan boros BBM. Namun, hal itu tidak berlaku untuk BMW 320d.

BMW adalah salah satu mobil sedan yang memiliki kapasitas tenaga 1998 cc. BMW juga memiliki transmisi otomatis yaitu 8 percepatan.

Menariknya, BMW 320d ini sangat irit BBM. Anda hanya perlu menghabiskan 1 liter untuk jarak tempuh 23,3 km. Sedangkan untuk harga barunya berkisar antara 659 jutaan.

Datsun Go

Datsun Go adalah salah satu mobil yang diperjualbelikan di Indonesia. Spesifikasi yang diberikan pun tak main-main.

Datsun Go termasuk ke dalam tipe hatchback. Dengan kapasitas mesin 1200 cc, serta tenaga yang berkisar antara 68-78 PS.

Datsun Go termasuk mobil yang banyak dicari karena irit BBM. Bahkan, Anda hanya perlu membeli 1 liter bensin untuk jarak tempuh 23,5 km. Sedangkan untuk harganya ada di angka 112 juta saja.

Suzuki Ertiga

Mobil mewah yang satu ini memiliki kapasitas mesin sebesar 1462 cc. Suzuki Ertiga juga memiliki 4 silinder, memiliki DOHC, serta VVT.

Suzuki Ertiga juga termasuk mobil yang irit BBM. Mobil ini mampu menembus jarak 23 km hanya dengan 1 liter bensin. Tak hanya itu, Suzuki juga dilengkapi dengan Eco Driving. Hal ini membantu Suzuki lebih memangkas pengeluaran bensin.

Sehingga Anda memerlukan 1 liter bensin untuk jarak tempuh 30 km. Sedangkan untuk harganya, Suzuki Ertiga dibanderol mulai dari 200 jutaan saja

Toyota Corolla Cross Hybrid

Toyota merupakan salah satu mobil irit BBM. Mobil ini memiliki dua kapasitas mesin sekaligus, yaitu mesin konvensional dengan 2ZR-FXE 1.800 cc 4-silinder DOHC VVT-i. Tak hanya itu, mobil jenis ini juga menghasilkan 96 dk serta torsi 142 Nm.

Motor listrik yang digunakan Toyota Corolla Cross Hybrid ini bisa mengeluarkan 71 dk dan torsi 162 Nm. Dengan adanya dua mesin tersebut mobil Toyota ini dipercaya bisa menghemat bensin.

Benar saja, Toyota Corolla Cross Hybrid ini bisa menempuh jarak 23,25 km hanya dengan 1 liter saja. Sedangkan untuk harganya sekitar 540 juta.

Datsun Go+ Panca

Datsun Go+ Panca merupakan salah satu mobil irit BBM yang ada di kelas MPV. Mobil ini memiliki kapasitas mesin sekitar 1198 cc.

Selain itu, Datsun Go+ Panca dikonfigurasikan dengan 7 kursi. Sehingga cocok buat Anda yang sering pergi bareng keluarga. Tak hanya itu, tenaganya pun mencapai 67 hp pada 5.000 rpm serta torsi 104 nm pada 4.000 rpm.

Mobil ini juga tergolong mobil irit BBM. Anda hanya perlu mengisi 1 liter bensin untuk jarak tempuh 23,5 km. Sedangkan untuk harganya masih berkisar antara 103-143 juta saja.

Honda Brio

Mobil dengan merek honda brio ini juga termasuk mobil yang harus Anda beli. Selain kualitasnya yang bagus, mobil ini juga irit BBM.

Anda bisa menempuh jarak sekitar 20-30, 1 km hanya dengan 1 liter saja. Namun, hal ini bisa terjadi jika Anda mengendarai mobil dengan kecepatan sedang saja. Sedangkan untuk harga jual Honda Brio ini yaitu sekitar 169 juta saja.

Honda Civic Turbo

Mobil honda civic turbo termasuk ke dalam tipe hatchback. Tidak hanya itu, bahkan mobil ini memiliki kapasitas mesin dengan tenaga 1.500 cc.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, jika mobil dengan tipe hatchback ini termasuk ke dalam kategori mobil irit BBM.

Untuk menempuh 21 km mobil ini hanya memerlukan 1 liter saja. Sedangkan untuk harganya sekitar 533 – 590 juta.

Nissan March

Nissan March adalah salah satu mobil yang memiliki transmisi manual dan otomatis. Namun, yang paling banyak dicari yaitu nissan march dengan transmisi manual karena lebih irit bensin.

Mobil berukuran mungil ini hanya perlu menghabiskan 1 liter BBM untuk jarak tempuh 21 km.

Nissan March juga memiliki kapasitas tenaga sekitar 1500 cc dengan konfigurasi 5 kursi penumpang. Sedangkan untuk harganya sekitar 200 juta kurang atau 200 juta lebih saja.

Mitsubishi Mirage

Mobil canggih yang satu ini juga termasuk mobil yang irit BBM. Anda hanya perlu mengisi 1 liter bensin untuk jarak tempuh 19,1 km.

Harga mobil Mitsubishi Mirage juga cukup murah, yaitu sekitar 173 juta saja.

Dari sekian banyaknya rekomendasi mobil irit BBM yang paling irit hanyalah Wuling Confero. Tak hanya irit, bahkan mobil ini dibanderol dengan harga relatif murah.

Namun, jika Anda ingin merasakan laju sedan di jalanan. Maka Anda bisa memiliki sedan irit BBM seperti BMW 320d. Anda juga bisa merasakan kualitas mobil terbaik dengan harga tinggi tersebut.

Jika budget Anda standard, Anda bisa memilih mobil yang harganya berkisar antara 200 jutaan.

Demikianlah artikel kami mengenai 10 mobil irit BBM 2023 yang bisa Anda pertimbangkan untuk dimiliki

You May Also Like

About the Author: Luthfi Anggoro W

hit counter