Site icon Otomotips.com

Rekomendasi 10 Mobil Hatchback Terbaik, Keren dan Irit BBM

Rekomendasi 10 Mobil Hatchback Terbaik, Keren dan Irit BBM

Source : Carsome.id

Otomotips.com – Kemacetan yang terjadi di kota menjadi pemandangan yang sangat lumrah. Hal ini karena biasanya penduduk kota memiliki mobilitas yang tinggi. Maka dari itu, memiliki mobil jenis hatchback menjadi rekomendasi yang cocok untuk orang kota.

Mobil hatchback terkenal dengan ukuran dimensi yang compact dan akselerasi mumpuni sehingga mudah untuk Anda kendalikan. Selain itu, terdapat banyak pilihan mobil dan tidak jarang pula ditawarkan dengan harga rendah. Berikut adalah rekomendasi mobil hatchback terbaik yang bisa Anda jadikan pertimbangan.

Rekomendasi Mobil Hatchback Terbaik

Honda City Hatchback

Honda City Hatchback kabarnya memiliki banyak peminat di Indonesia. Hal ini didorong oleh mesinnya yang handal dan harganya pun yang terjangkau. Terdapat pilihan mesin, yaitu kapasitas 1.4 liter dan 1.5 liter. Konsumsi bahan bakarnya yang irit menjadi daya tarik tersendiri.

Malah, hanya dengan bahan bakar satu liter saja, Honda City dapat menempuh jarak hingga 23.3 kilometer. Lantas, bagaimana dengan harganya? Honda City Hatchback dijual dengan harga 300 juta. Namun jika Anda ingin yang lebih murah, kabarnya versi second mobil ini dijual hanya dengan harga 100 juta saja.

Suzuki Baleno Hatchback

Rekomendasi mobil hatchback terbaik yang kedua adalah Suzuki Baleno Hatchback. Hadir dengan mesin diesel dengan kapasitas 1.4 liter, Suzuki membuat Baleno Hatchback lebih irit penggunaan BBM. Bagaimana tidak, hanya dengan bermodal 1 liter bahan bakar maka mobil ini dapat menempuh jarak hingga 20.65 km.

Jika berbicara soal power, Suzuki Baleno Hatchback dibeberi mesin turbo boosterjet yang mampu meningkatkan tenaga hingga 110 hp. Soal desain memang sangat elegan dan modern sehingga cocok untuk kalangan anak muda. Bagi Anda yang ingin merasakan peforma yang ditawarkan Suzuki Baleno Hatchback, cukup sediakan dana Rp. 250 jutaan saja.

Suzuki Swift

Tidak berhenti sampai situ saja, Suzuki juga mengeluarkan mobil hatchback lagi bernama Suzuki Swift. Terdapat dua versi Suzuki Swift, yaitu dengan mesin K12C 1.2 liter dan K10C 1.0 liter. Jika Anda mencari mobil dengan tampilan yang sporty dan stylish, memang mobil ini jawabannya.

Salah satu daya tarik yang dari mobil ini adalah harganya. Siapa sangka jika harga barunya hanya sekitar Rp. 200 jutaan. Dan jika Anda ingin membelinya dalam versi bekas, harganya sangat murah yaitu hanya Rp. 80 jutaan.

Honda Jazz

Honda Jazz tampaknya bukan mobil yang asing di telinga dan mata para peminat mobil. Pasalnya, penampakan Honda Jazz di jalanan Indonesia memang sudah cukup sering terjadi. Salah satu daya tarik dari mobil Honda Jazz adalah tampilannya yang sporty dan elegan.

Terlebih peforma mesin berkapasitas 1.5 liter mampu memberikan tenaga yang besar dan konsumsi bbm yang cukup efisien. Hadirnya beragam fitur canggih seperti Audio Double DIN untuk hiburan dan 6.1 inchi touch screen display turut menambah kenyamanan dalam menggunakan mobil ini.

Anda bisa mendapatkan Honda Jazz baru dengan harga Rp. 250 jutaan sedangkan Rp. 175 juta untuk versi second.

Toyota Yaris

Tidak mau kalah dengan para kompetitornya, Toyota pun menghadirkan mobil hatchback dengan tampilan yang stylish dan anak muda banget, yaitu Toyota Yaris. Maka dari itu, mobil ini sangat pas untuk kalangan kaum muda.

Tersedia dengan dua jenis transmisi, yaitu manual dan otomatis dengan mesin yang berkapasitas 1.5 liter. Tidak seperti beberapa mobil hatchback lainnya yang berukuran mini layaknya mobil LCGC, Toyota Yaris hadir dengan ukuran dimensi yang cukup luas. Maka, mobil ini pas untuk mengangkut lebih banyak orang layaknya mobil keluarga lainnya namun dengan versi yang lebih praktis dan modis.

Honda Civic Turbo Hatchback

Tampilan yang elegan, peforma handal dan tenaga yang besar menjadi tiga hal yang bisa Anda lihat dan rasakan pada Honda Civic Turbo Hatchback. Pihak Honda membekalinya dengan mesin 4 silinder turbo dengan kapasitas 1.5 liter.

Meski mesinnya terbilan standar, namun dengan adanya turbo membuat peforma mesinnya meningkat dan sangat menarik. Malah, tenaganya terbilang cukup besar di kelasnya, karena Mobil Honda Civic Turbo Hatchback ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 170 hp.

Salah satu bukti kehandalan peforma mesinnya adalah ketika mobil ini dapat melaju dari kecepatan 0 sampai 100 km/jam dalam waktu 7,7 detik saja. Nah, untuk merasakan peforma mesin segahar ini, Anda perlu merogoh kocek senilai Rp. 400 jutaan.

Daihatsu Sirion

Mobil hatchback terbaik dari Daihatsu, yaitu Daihatsu Sirion terkenal tangguh dengan peforma yang irit bahan bakar. Dengan mesin yang berkapasitas 1.3 liter mampu membawa para penumpang dengan tenaga yang cukup mumpuni, yaitu 94 hp.

Berbekal body compat namun interior yang cukup lapang membuat pengalaman pengguna yang baik dalam penggunaannya. Anda bisa menggunakan mobil ini untuk membawa 5 orang termasuk driver. Fasilitas hiburan yang canggih seperti head unit touch screen yang dapat dihubungkan ke smartphone juga turut menambah kenyamanan dalam berkendara.

Berbicara soal harga, Anda dapat memiliki Daihatsu Sirion baru dengan harga sekitar Rp. 200 jutaan. Sedangkan versi bekasnya bisa Anda peroleh dengan harga di bawah Rp. 100 juta.

Nissan March

Jika Anda mencari mobil hatchback dengan harga yang sangat terjangkau, Nissan March bisa jadi pilihan yang tepat. Bagaimana tidak, dengan dana sekitar Rp. 70 juta saja, Anda bisa mendapatkan mobil keluaran Nissan yang satu ini, namun dalam versi second atau bekas.

Terdapat beberapa pilihan yang tersebar di pasaran otomotif Indonesia, yaitu mesin berkapasitas 1.2 liter dan 1.5 liter. Jenis transmisinya pun juga tersedia dalam otomatis dan manual. Dengan tampilannya yang sangat compact, membuatnya sangat efisien di daerah perkotaan yang sibuk. Meski sudah tidak diproduksi lagi, maka saat ini Anda hanya bisa memperoleh versi bekasnya saja.

Suzuki SX4 S-Cross

Pernahkah Anda berangan-angan memiliki mobil hatchback rasa SUV? jika pernah, Suzuki sudah merilis mobil Suzuki SX4 S-Cross yang pas untuk Anda. Dengan tampilan yang cukup gagah membuatnya tampak seperti SUV secara sekilas.

Interiornya yang mewah dan modern serta ukuran dimensi yang lega membuatnya mudah dalam bermanuver di jalanan perkotaan. Jika Anda berminat untuk memilikinya, Suzuki SX4 S-Cross tersedia dengan harga Rp. 300 jutaan.

Honda Brio

Honda Brio menjadi mobil hatchback terbaik pilihan yang bisa Anda pertimbangkan. Desainnya yang compact, tampilannya yang stylish dan terkesan sporty membuatnya menarik untuk kalangan anak muda. Bagi Anda yang memperhatikan segi warna, Brio hadir dengan 8 pilihan warna yang keren.

Harganya Honda Brio di pasaran pun terbilang sangat murah. Anda bisa membelinya dengan harga Rp. 150 juta untuk mendapatkan versi barunya. Dan jika Anda ingin membeli versi bekas, cukup sediakan uang Rp. 100 jutaan saja.

Itulah rekomendasi mobil hatchback terbaik dari kami. Jadi, mobil hatchback mana yang bakal jadi teman perjalanan Anda?

Exit mobile version