Site icon Otomotips.com

Harga dan Spesifikasi Esemka Bima EV

Harga dan Spesifikasi Esemka Bima EV

Source : HarapanRakyat.com

Otomotips.com – Pada akhir-akhir ini memang mobil listrik yang berbasis baterai sedang menjadi sorotan. Hal ini terjadi setelah adanya pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. Pada pameran tersebut ada mobil yang menggunakan niaga Battery Electric Vehicle (BEV) yaitu Esemka Bima EV. Spesifikasi Esemka Bima EV juga sangat menarik untuk Anda ketahui.

Namun, sebelumnya Anda harus mengetahui terlebih dahulu tentang mobil ini. Mobil Esemka bima EV merupakan salah satu brand otomotif dari Indonesia. Akan tetapi, produk mobil ini masih berkolaborasi dengan merek yang ada di luar negeri.

Hal ini sesuai yang disampaikan Bapak Eddy Wirajaya. Selaku Presiden Direktur dari PT. Solo Manufaktur Kreasi. Beliau juga menyampaikan bahwa mobil ini masih berupa prototype. Namun, perusahaan tersebut juga sudah memasang harga untuk kedua model yang ditawarkan. Model yang dimaksud adalah 2 varian dari Esemka Bima EV yaitu Cargo Van dan juga Passenger Van.

Spesifikasi Esemka Bima EV

Eksterior

Spesifikasi Esemka Bima EV pertama yang bisa Anda ketahui adalah bagian eksteriornya yang bagus. Untuk dimensi yang pada pada mobil ini dijelaskan dengan ukuran yang ada di bawah ini:

Ukuran yang disebutkan diatas berlaku pada kedua varian yang ada yaitu Esemka Bima EV Cargo Van dan juga Passenger Van. Untuk wajah depan yang ada pada kedua varian ini tampak sama. Dengan adanya gril besar seperti seolah membentuk sayap. Memang komponen yang ada pada bagian depan terlihat serba besar.

Tidak hanya terdapat gril, akan tetapi juga ada lampu utama dan lampu kabut. Mobil Esemka Bima EV ini memang tidak memiliki adanya jendela samping. Namun, menggunakan adanya pintu geser yang sama dengan varian Passenger Van.

Pada bagian kaki mobil Esemka Bima EV ini menggunakan roda dengan ukuran 175/65 R14C. Untuk lokasi soket pengisian daya pada mobil ini yaitu pada sisi yang ada di sebelah kanan. Tepatnya ada di bawah pintu. Tidak hanya pada bagian itu saja, soket ini juga bisa ditemukan di balik kap mesin.

Interior

Anda juga bisa mengetahui spesifikasi Esemka Bima EV lainnya yaitu pada bagian interiornya. Pada lembar spesifikasi yang resmi model ini dijelaskan mempunyai beberapa pilihan konfigurasi untuk tempat duduknya. Mulai 5, 7, 9, bahkan sampai dengan 11 penumpang.

Selain itu, pada bagian bangku belakang di varian Passenger Van dibungkus dengan menggunakan bahan fabric. Setiap bangku yang ada juga dilengkapi dengan sabuk pengaman dan headrest adjustable.

Untuk material yang digunakan untuk membungkus jok adalah warna yang cerah. Tentunya bertujuan untuk memberi kesan lapang. Namun, Anda harus merawatnya dengan baik, jika tidak akan mudah terlihat kusam.

Sedangkan, pada deretan kursi belakang diposisikan dengan cara rata ke kiri semuanya. Hal ini bertujuan untuk menciptakan gang yang bisa digunakan untuk akses ke belakang. Untuk menunjang kenyamanan Anda saat berada di dalam mobil, maka terdapat AC double blower.

Namun, hanya ada pada varian mobil Esemka Bima EV Passenger Van saja. Berbeda dengan model Cargo Van yang hanya terdapat AC single blower. Sementara itu, pada bangku depan Anda bisa menjumpai desain dashboard yang terbilang sederhana.

Akan tetapi, masih menggunakan sentuhan modern. Misalnya saja pada penggunaan panel instrumen digital. Pada bagian konsol, di tengahnya terdapat selektor yaitu transmisi yang berbentuk knop bulat.

Fitur

Setelah Anda mengetahui apa saja spesifikasi Esemka Bima EV. Maka Anda bisa mengetahui apa saja fitur yang ada pada mobil ini. Pada bagian aspek keselamatan, Mobil Esemka Bima EV ini sudah dilengkapi dengan adanya sistem pengereman ABS+EBD.

Untuk sistem pengendaliannya juga sudah dilengkapi electric power steering. Terdapat juga fitur Hill Start Assist Control yang bisa berguna menahan mobil dengan sejenak. Tentunya ketika mobil berhenti di tanjakan dan hendak melakukan laju kembali.

Pada bagian lampu depan yang ada pada mobil ini dilengkapi dengan adjustable head projection lamp. Sedangkan pada bagian dalam kabin juga terdapat portable adapter charging, digital panel instrumen dan juga central lock.

Jarak Tempuh

Pihak yang memproduksi mobil Esemka Bima EV ini mengklaim bahwa jarak tempuh yang bisa lalui adalah mencapai 300 km. Tentunya pada kecepatan maksimal 100 km/jam. Hal ini berlaku pada kedua varian yang ada yaitu Cargo Van dan juga Passenger Van.

Untuk melakukan pengisian daya listriknya sendiri, mobil Esemka Bima EV ini mempunyai adanya 2 soket. Tentunya masing-masing soket mendukung pengecasan yang slow changer dan yang quick charger.

Kedua tipe pengecasan ini jelas berbeda. Jika menggunakan tipe slow charger maka dibutuhkan waktu hingga sampai 8 jam. Sedangkan untuk yang tipe quick charger hanya membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam.

Tenaga Mobil

Dari kedua varian dari mobil Esemka Bima EV ini mempunyai model penggerak yang sama. Kedua varian tersebut menggunakan mobil penggerak TM4018 dengan menggunakan 3 Permanent Magnet Synchronous Motor. Sedangkan, baterai yang digunakan adalah jenis Temary Ion Lithium yang berkapasitas 49.1 kWh.

Baterai yang disebutkan mempunyai voltage yaitu 350.4 dengan menggunakan power rata-rata 40 kW. Dengan kombinasi yang ada mobil ini diklaim bisa menghasilkan power 75 kw dan juga torsi 165 Nm.

Harga Esemka Bima EV

Berdasarkan beberapa informasi yang ada, harga dari mobil Esemka Bima EV ini bisa dibilang lumayan mahal. Untuk varian Cargo Van dijual dengan harga sekitar 530 juta. Sedangkan varian Passenger Van dijual dengan harga sekitar 540 juta.

Unit yang digunakan sebagai pajangan di acara IIMS 2023 memang bersifat CBU. Hal inilah yang membuat harga tersebut tergolong tinggi. Pihak mobil Esemka Bima EV sendiri mengakui bahwa harga mobil tersebut akan lebih murah jika kelak dirakit secara lokal.

Itulah beberapa informasi mengenai spesifikasi Esemka Bima EV, fitur, jarak tempuh, tenaga mobil bahkan juga harga yang ditawarkan. Karena mobil ini tergolong cukup baru, tentunya banyak yang ingin memilikinya. Jika Anda salah satu dari orang tersebut. Pastikan Anda sudah menyediakan dana seperti sesuai harga yang disebutkan di atas.

Exit mobile version