Site icon Otomotips.com

Harga dan Spesifikasi Aprilia Tuareg 660

Spesifikasi Aprilia Tuareg 660

Source : Oto.detik.com

Otomotips.com – Pernah mendengar sebuah motor yang bernama Aprilia Tuareg 660? Nah kali ini Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 akan dibahas secara singkat mulai dari mesin, desain dan rangkanya.

Aprilia sendiri sebenarnya lebih dikenal sebagai pabrikan yang menawarkan produk motor sporty dan identik dengan dunia balap. Namun dalam beberapa waktu belakangan ini telah merambah ke segmen motor skutik dan petualang (off road).

Sebelumnya ada Aprilia SR-GT 200 atau motor matic, kini hadir juga motor sport adventure Tuareg 660. Ini sangat cocok untuk Anda gunakan menjelajah ke segala medan seperti pegunungan atau daerah perkampungan.

Spesifikasi Aprilia Tuareg 660

Mesin Aprilia Tuareg 660

Aprilia Tuareg 660 menawarkan performa tinggi, kelincahan dan kehandalan untuk menembus berbagai medan jalan. Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 dirancang, dikembangkan hingga dibangun dengan serius untuk mengkombinasikan konsep motor off road dengan petualangan.

Aprilia Tuareg 660 dibekali mesin twin silinder 659 cc dengan 8 katup DOHC berpendingin air. Pendingin tersebut sangat berperan untuk menjaga kondisi suhu agar tidak cepat panas.

Mesin tersebut dipercaya mampu menghasilkan tenaga yang handal yakni 79dk pada 9.250 rpm. Bahkan bisa mencapai torsi puncaknya pada angka 70Nm di putaran 6.500 rpm.

Selanjutnya Tenaga dan torsi tersebut dialirkan ke penggerak roda belakang melalui transmisi manual 6 percepatan. Dari spesifikasi ini memungkin Anda untuk menerjang berbagai medan, baik tanjakan berbatu, jalanan berlumpur hingga jalanan kering sekalipun.

Rangka Aprilia Tuareg 660

Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 tidak hanya handal pada bagian mesinnya, Anda perlu mengetahuinya juga mengenai rangka yang digunakannya. Motor adventure besutan Aprilia ini menggunakan shock depan upside down dari Kayaba berukuran 43mm dan panjang travelnya 240mm fully adjustable.

Lalu bagian belakangnya menggunakan monoshock Kayaba dengan ukuran panjang yang sama yaitu travel 240mm dan sudah fully adjustable.

Dari segi pengereman, Aprilia Tuareg 660 menggunakan sistem pengereman depan double disc floating berdiameter 300mm yang dilengkapi kaliber Brembo dua piston. Bagaimana dengan rem belakangnya? Rem belakang menggunakan disc brake handal juga berukuran 240mm dengan kaliper Brembo single piston.

Rangka atau dimensi dari Aprilia Tuareg 660 yakni 2.220x965x1440mm, ukuran yang pas untuk bermanuver di jalanan off road.

Desain Motor Off Road Aprilia Tuareg 660

PADC atau Piaggio Advanced Design Center yang berada di Pasadena California bekerja dengan merancang desain Tuareg 660. Desainer dari Piaggio ini menciptakan gaya yang berbeda dan menjadi ciri khas dari Tuareg 660.

Konsep double fairing yang memiliki fungsi lengkap dan lebih aerodinamis menjadi salah satu Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 unggulan . Apalagi jika dibandingkan dengan pendahulunya yakni Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660.

Urusan pencahayaannya juga terlihat serius karena menggunakan full LED ditambah DRL pada lampu depannya. Dengan spesifikasi tersebut, Tuareg 660 bisa digunakan di malam hari juga.

Fitur Aprilia Tuareg 660

Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 selanjutnya mengenai fitur canggih yang dimilikinya, ada paket kontrol elektronik APRC atau Aprilia Performance Ride Control. Kemudian dilengkapi juga dengan akselerator multimap Ride by Wire sehingga kontrol throttle bisa lebih baik, halus dan juga progresif.

Fitur Aprilia Cruise Control bisa mempertahankan kecepatan yang disetel tanpa menyentuh tombol kontrol throttle. Ini sangat berguna ketika Anda masih berada di jalanan sebelum menuju off road.

Kemampuan pengeremannya semakin aman karena menggunakan Aprilia Engine Brake yang bisa mengontrol engine brake bahkan bisa disesuaikan sampai 3 tingkat.

Itulah ulasan singkat mengenai Spesifikasi Aprilia Tuareg 660 yang bisa Anda jadikan pertimbangan sebelum membelinya. Pastikan mengeceknya langsung untuk mengetahui berbagai fitur yang ada sehingga bisa dimaksimalkan ketika berkendara.

Exit mobile version